Logo Hari Jadi Ke- 71, Resmi Diluncurkan

Dikirim oleh mcharry pada 21 September 2022 11:38:33 dibaca 292 kali

Peresmian Logo Hari Jadi Ke- 71 tahun 2022, yang dilaksanakan Panitia Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo melalui Dinas Pariwisata Kabupaten dan Bagian Pemerintahan Setda Kulon Progo, berlangsung di Dermaga Wisata Glagah, Kamis (15/9/2022).

Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo Ke-71 yang jatuh pada tanggal 15 Oktober 2022, kali mengangkat tema Bangkit Bersama Ekonomi Tertata Sejahtera Tercipta.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat daerah Drs.Jazil Ambar Was'an selaku panitia penyelenggara dalam laporannya mengatakan tujuan dilaksanakannya perlombaan ini adalah untuk menumbuhkan rasa cinta daerah sekaligus sebagai bentuk apresiasi, penghargaan dan membangun kreativitas masyarakat Kabupaten Kulon Progo pada khususnya serta untuk menggaungkan Kabupaten Kulon Progo diseluruh Indonesia.

"Pesertanya tidak khusus warga Kulon Progo, namun sesuai misi kita untuk menggaungkan Kulon Progo diseluruh tanah air, paling tidak melalui media ini Kulon Progo lebih dikenal banyak oleh masyarakat luar Kulon Progo," kata

Dilaporkan Jazil lomba telah dilaksanakan pada tanggal 25 Agustus sampai 12 September 2022, dengan total 817 peserta. Selanjutnya dilaksanakan pada tanggal 13 September 2022 oleh Dewan Juri Dr. Sumbo Tinarbuko, M.Sn.(Akademi), Drs Dwi Suyamto M.Sn (Dewan Kebudayaan) dan Kuntadi (Persatuan Wartawan Kulon Progo).

"Bagi yang terpilih tiga besar akan mendapatkan piagam penghargaan masing-masing Rp. 5 juta untuk juara pertama, Rp. 3 juta untuk juara kedua dan Rp. 2 juta untuk juara ketiga," imbuh Jazil.

Adapun Logo Hari Jadi Ke- 71 yang berhasil menjadi juara pertama merupakan karya dari Kusmaya warga Kota Bandung Jawa Barat. Logo tersebut divisualisasikan membentuk sebuah panah sangat cocok dan tepat dengan tema yang diusung yaitu Bangkit Bersama, Ekonomi Tertata, Sejahtera Tercipta. 

Dari urain makna yang dilampirkan peserta, bentuk panah dapat dipresentasikan sebagai tujuan dan arah yang jelas, perhitungan yang cermat, konsentrasi dan keterbukaan. Warna hijau pada angka 7 dapat dipresentasikan sebagai kemakmuran yang dicapai, yang menciptakan kesejahteraan sekaligus memberikan rasa aman. Sedangkan warna orange pada angka 1 dapat dipresentasikan sebagai sikap optimis dalam meraih tujuan, semangat yang tak pernah padam, dan kepercayaan diri akan hasil baik yang akan dicapai.

Sementara itu Pj. Bupati Kulon Progo Drs. Tri Saktiyana, M.Si mengapresiasi seluruh pihak dari panitia, juri, dan utamanya antusiasme peserta yang telah mensukseskan Lomba Cipta Logo Hari Jadi Ke- 71. Dengan media logo tersebut diharapkan mampu merepresentasi semangat seluruh masyarakat dan semua unsur dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke- 71 Kabupaten Kulon Progo.

"Simple namun maknanya sangat bagus, dengan Logo Hari Jadi Ke- 71 ini merupakan penyemangat kita bersama yang akan menyatukan kita bersama, dan seperti panah melesat untuk kesejahteraan masyarakat kulon Progo sesuai dengan tema kita Bangkit Bersama, Ekonomi Tertata, Sejahtera Tercipta," kata Tri Saktiyana. IKPS/Humas. 

Download Logo Hari Jadi Ke-71 Kulon Progo Tahun 2022 https://s.id/LogoHariJadi71KulonProgo

 

KULON PROGO CUACA

Statistik

Online Sekarang37
Unique Visitor Hari Ini573
Unique Visitor Bulan Ini63405
Hits Hari Ini2498
Hits Bulan Ini210883

Pengadaan Barang & Jasa

Pelayanan Informasi PPID Pembantu



GOVERNMENT PUBLIC RELATIONS

Diskominfo KP - X

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kulon Progo
Alamat: Jl. Tamtama, No.3 Wates, Kulon Progo 55611, Telp: Telp./ Fax (0274) 773272
Email: kominfo@kulonprogokab.go.id