Pemkab Kulon Progo melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kulon Progo meluncurkan secara virtual single aplikasi Jendelaku dan E-Tracking Lacakku yang dilakukan oleh Bupati Kulon Progo Drs.H.Sutedjo, di ruang Commond Room Dinas Kominfo Kulon Progo. Selasa (21/7/2020)
Acara launching ini dihadiri oleh Bupati Kulon Progo, Wakil Bupati Kulon Progo, Ketua DPRD Kulon Progo, Sekretaris Daerah Kulon Progo, Asda I Kulon Progo, Asda II Kulon Progo, Perwakilan BAPPEDA Kulon Progo, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Kesehatan, Perwakilan Satpol PP Kulon Progo, Perwakilan BPBD Kulon Progo.
Acara ini diselenggarakan untuk meluncurkan aplikasi Jendelaku untuk mengintegrasikan berbagai layanan publik berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan layanan kepegawaian berbasis Nomor Induk Pegawai (NIP) dalam satu interface. Aplikasi ini akan memberikan kemudahan baik bagi masyarakat maupun pegawai sesuai hak akses yang diberikan.
Kepala Dinas Kominfo Kulon Progo Drs. Rudiyatno, M.M, dalam sambutannya mengatakan adanya Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) menuntut pemerintah Kabupaten Kulon Progo untuk terus berupaya dan mengembangkan informasi berbasis teknologi guna meningkatkan kualitas pelayanan di masa pandemi.
“Dalam rangka melaksanakan adaptasi kebiasaan baru secara khusus, Dinas Kominfo Kulon Progo meluncurkan aplikasi sistem elektronik terintegrasi yaitu Jendelaku dengan konsep Single Sign-On yang mana dengan 1x Log -In dapat mengaksses seluruh aplikasi yang disediakan,” jelasnya
Selain itu, dalam aplikasi jendelaku telah disiapkan perangkat untuk mencatat kunjungan seseorang di lokasi publik sebagai upaya penanggulangan penyebaran Covid-19 yaitu aplikasi Lacakku. Untuk penerapannya, pengguna aplikasi dapat melakukan scanning barcode yang ditempelkan di titi-titik lokasi publik di wilayah Kulon Progo. Selain E-Tracking Lacakku, aplikasi Jendelaku juga menyediakan aplikasi yang dapat mengakses layanan publik berupa berita online media nasional dan lokal.
Sementara itu, Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo, dalam sambutannya menyampaikan sangat mengapresiasi Kominfo Kulon Progo karena terus berupaya dan berinovasi dalam meningkatkan layanan kepada masyarakat, khususnya dengan memanfaatkan teknologi informasi berupa Aplikasi Jendelaku dan Lacakku untuk percepatan dan kemudahan sehingga dengan sistem ini semua pihak bisa terbantu untuk mengakses informasi dengan cepat dan akurat.
“Harapannya, dengan adanya E-Tracking Lacakku memudahkan pencarian dan penelusuran riwayat data apabila ada yang diindikasikan suspek Covid-19. Hal ini menjadi salah satu cara untuk menanggulangi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kulon Progo,” ujarnya. MC Kulon Progo/Fira/Dhofin/Mei
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kulon Progo
Alamat: Jl. Tamtama, No.3 Wates, Kulon Progo 55611, Telp: Telp./ Fax (0274) 773272
Email: kominfo@kulonprogokab.go.id